10 Contoh Kata Pengantar Skripsi dari Berbagai Jurusan

contoh kata pengantar skripsi

Kata pengantar merupakan salah satu bagian yang biasanya terdapat dalam sebuah karya tulis ilmiah, seperti skripsi dan lainnya. Apakah Anda sudah tahu bagaimana contoh dari kata pengantar yang bisa digunakan dalam karya tulis ilmiah tersebut?

Dalam artikel ini Parafrase Indonesia akan membagikan sepuluh contoh kata pengantar yang terdapat dalam sebuah skripsi dari berbagai jurusan berbeda. Contoh ini tentu bisa Anda jadikan sebagai panduan ketika menyusun kata pengantar untuk karya tulis lainnya.

Berikut 10 contoh kata pengantar skripsi dari berbagai macam jurusan yang berbeda.

1. Kata Pengantar Jurusan Ilmu Hukum

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala berkat dan rahmat- Nya sehingga peneliti dapat melaksanakan kegiatan penelitian dan menyelesaikan penulisan laporan akhir skripsi dengan judul “Tinjauan Yuridis Kepemilikan Tanah Melalui Jual Beli Yang Di Klaim Pihak Lain (Studi Putusan Pengadilan Negeri Cikarang Nomor 28/Pdt.G/2019/Pn.Ckr)” yang merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Hukum pada Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara. Tak lupa shalawat serta salam penulis haturkan kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarga-Nya, sahabat-Nya, hingga kita pengikut-Nya.

Penulis menyadari akan berbagai kekurangan atau ketidaksempurnaan dari skripsi, yang disebabkan keterbatasan pengetahuan penulis, untuk itu berbagai kritik dan saran yang bersifat membangun demi penyempurnaan skripsi ini akan sangat penulis harapkan. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang berkepentingan.

Maka dari itu, penulis ingin mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar–besarnya kepada pihak yang telah membantu penulis dalam proses penelitian ini, yaitu:

  1. Prof. Dr. Ahmad Sudiro, S.H., M.H., M.M., M.Kn. selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara.
  2. Mia Hadiati, S.H, M.H, selaku Wakil Dekan Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara.
  3. Dr. Ahmad Redi, S.H, M.H, selaku Kaprodi S1 Ilmu Hukum di Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara.
  4. Christine ST. Kansil, S.H, M.Hum, selaku Kepala Laboratorium Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara.
  5. Dr. Endang Pandamdari S.H, C.N., M.H, selaku pembimbing skripsi yang mengarahkan penulis dalam penyusunan skripsi ini. 
  6. Lewiandy S.H., M.H, selaku dosen penguji diskusi proposal, yang telah membimbing dan memberikan ilmu serta masukan pada saat penyusunan proposal skripsi ini.
  7. Seluruh Dosen Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara, yang telah memberikan ilmu dan wawasannya selama penulis menjalankan proses perkuliahan.
  8. Seluruh Staf dan karyawan Fakultas Hukum Universitas Tarumanagara, yang telah membantu menyelesaikan skripsi saya dan memberikan dukungan selama ini, sehingga skripsi saya bisa selesai.
  9. dst.

Dengan kerendahan hati, saya mengucapkan banyak terima kasih pada semua yang telah memberikan dukungan kepada saya, dan yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu saya mohon maaf. Tiada kata yang lebih indah dan bermakna selain ucapan terima kasih yang tulus.Teman-teman lainnya yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu atas dorongan, dukungan dan semangat sehingga skripsi ini dapat selesai pada waktunya.

Akhir kata, saya masih memiliki kekurangan dan jauh dari kata sempurna, oleh karena itu

saya memohon untuk saran dan kritikan untuk membangun agar kedepanya lebih baik lagi, saya berharap di kemudian hari skripsi dapat bermanfaat bagi pihak lain.

2. Kata Pengantar Jurusan Keperawatan

Puji dan syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya. Tak lupa shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada baginda Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya, sahabat dan kepada kita selaku umatnya, hingga akhir zaman, Aamiin. Dengan rahmat dan ridho-Nya, skripsi dengan judul “Persepsi Orang Tua Terhadap Pemberian Pendidikan Seksual Sejak Dini Sebagai Upaya Pencegahan Kekerasan Seksual Pada Anak: A Narrative Review” dapat penulis selesaikan.

Penyusunan skripsi ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu persyaratan untuk menyelesaikan ujian akhir (S1) Fakultas Keperawatan, Universitas Padjadjaran. Dalam penyusunan skripsi ini, penulis menyadari bahwa masih terdapat banyak kekurangan dan keterbatasan. Namun, dalam penyusunan ini tidak terlepas dari bimbingan, pengarahan dan bantuan dari berbagai pihak.

Penulis sangat menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan saran, kritik dan koreksi yang membangun bagi penulis, sehingga dapat membantu melengkapi dan menyempurnakan skripsi ini menjadi lebih baik dan bermanfaat. Penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak khususnya bagi penulis.

3. Kata Pengantar Jurusan Pendidikan Kepelatihan

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena berkat rahmat dan karunia-Nyalah penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Modifikasi Tes Service Dalam Cabang Olahraga Permainan Tenis Meja”. Dalam skripsi ini dibahas mengenai modifikasi tes servis dalam cabang olahraga permainan tenis meja. Adapun maksud dan tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk memenuhi salah satu syarat untuk mengikuti sidang skripsi, Jurusan Pendidikan Kepelatihan FPOK UPI Bandung.

Selama penelitian dan penulisan skripsi ini banyak sekali hambatan yang penulis alami, namun berkat bantuan, dorongan serta bimbingan dari berbagai pihak, akhirnya skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik.

Penulis beranggapan bahwa skripsi ini merupakan karya terbaik yang dapat penulis persembahkan. Tetapi penulis menyadari bahwa tidak tertutup kemungkinan didalamnya terdapat kekurangan-kekurangan. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan. Akhir kata, semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan bagi para pembaca pada umumnya.

4. Kata Pengantar Jurusan Manajemen

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmatnya, peneliti dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Analisis Pengaruh Pengetahuan Keuangan dan Kesejahteraan Keuangan Terhadap Ketergantungan Belanja Online Pada Generasi Z”. Penulisan skripsi ini ditujukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Internasional Semen Indonesia.

Dalam penelitian ini peneliti menyadari bahwa tanpa bantuan, dukungan, bimbingan dari berbagai pihak, skripsi ini tidak dapat terselesaikan dengan baik. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini, peneliti secara khusus menyampaikan ucapan terima kasih kepada:

  1. Allah SWT yang selalu memberikan kelancaran dan kemudahan kepada peneliti sehingga penulis bisa menyelesaikan skripsi dengan tepat waktu.
  2. Kedua orang tua penulis yang telah memberikan doa, restu dan dukungan semangat supaya penulis segera menyelesaikan tugas skripsi.
  3. Bapak Aditya Narendra Wardhana, S.T., M.SM. selaku Kepala Program Studi Manajemen.
  4. Ibu Alfina, S.M., M.M., selaku dosen pembimbing yang telah merelakan waktu, tenaga dan pikirannya untuk membimbing, memberikan motivasi, kritik dan saran serta ilmu kepada penulis sehingga skripsi ini selesai dengan baik dan lancar.
  5. Ibu Rosa Rilantiana, S.E., M.M., selaku dosen penguji 1 yang telah membantu dan mengarahkan penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
  6. Ibu Astri Astri Wening Perwitasari, S.M., M.M., selaku dosen penguji 2 yang telah membantu membimbing pada sidang akhir peneliti.
  7. Ibu Nur Elisa Faizaty, S.E., M.Si., selaku dosen telah membantu dan mengarahkan penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
  8. dst.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih memiliki banyak kekurangan dan masih jauh dari sempurna dengan keterbatasan yang dimiliki peneliti. Oleh karena itu, peneliti mengharapkan kritikan dan saran yang membangun dari pembaca guna menyempurnakan penelitian ini. Peneliti berharap semoga penelitian ini dapat bermanfaat dan menjadi bahan referensi bagi peneliti lain dalam penyusunan skripsi.

5. Kata Pengantar Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam

Puji syukur penulis sampaikan kehadirat Allah Swt. yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Dakwah dengan Pesan Pertanian Berkah oleh K.H. Mustain Anshori di Pondok Pesantren Pari Ulu Kediri”. Skripsi ini merupakan karya ilmiah yang disusun dalam upaya untuk menyelesaikan pendidikan sarjana (S1) pada Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam.

Penyelesaian skripsi ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, oleh karena itu, ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada:

  1. Prof. Akh. Muzakki, M.Ag., Grad.Dip.SEA., M.Phil., Ph.D., selaku Rektor UIN Sunan Ampel.
  2. Dr. Moch. Choirul Arif, S.Ag., M.Fil.I., selaku Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Ampel.
  3. Dr. Sokhi Huda, M.Ag., selaku Kaprodi Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Sunan Ampel.
  4. Prof. Dr. Moh. Ali Aziz, M.Ag., selaku dosen pembimbing yang senantiasa memberikan ilmu dan pengarahan sehingga penulis mampu menyelesaikan skripsi ini.
  5. K.H. Mustain Anshori serta LPPNU Kediri yang telah bersedia meluangkan waktu untuk penelitian penulis.
1 Step 1
Apa yang Membuat Anda Tertarik Melakukan Parafrase?
keyboard_arrow_leftPrevious
Nextkeyboard_arrow_right
FormCraft - WordPress form builder

Akhir kata, semoga penelitian ini bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan.

6. Kata Pengantar Jurusan Sejarah

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah Swt. atas segala rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Dinamika Perjuangan Rakyat dalam Peristiwa 10 November 1945 di Surabaya” sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana pada Program Studi Sejarah.

Skripsi ini disusun sebagai bentuk kontribusi kecil dalam memahami perjuangan bangsa Indonesia, khususnya peran rakyat Surabaya dalam mempertahankan kemerdekaan. Penulis menyadari bahwa tanpa bimbingan, dukungan, dan doa dari berbagai pihak, penyusunan skripsi ini tidak akan terselesaikan dengan baik.

Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada dosen pembimbing, keluarga, serta teman-teman seperjuangan yang telah memberikan semangat dan masukan selama proses penyusunan. Semoga karya ini dapat memberikan manfaat bagi pembaca dan menambah khazanah keilmuan sejarah Indonesia.

Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan ini. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan.

7. Kata Pengantar Jurusan Manajemen

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena berkat rahmat dan karunia-Nyalah penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengaruh Electronic Word of Mouth dan Media Sosial terhadap Keputusan Pembelian (Studi Pada Hijab Westore)”. Guna memenuhi salah satu syarat untuk mencapai gelar sarjana pada Program Studi Manajemen STIE PGRI Dewantara Jombang.

Selama penelitian dan penulisan skripsi ini banyak sekali hambatan yang penulis alami, namun berkat bantuan, dorongan serta bimbingan dari berbagai pihak, akhirnya skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik.

Penulis beranggapan bahwa skripsi ini merupakan karya terbaik yang dapat penulis persembahkan. Tetapi penulis menyadari bahwa tidak tertutup kemungkinan didalamnya terdapat kekurangan-kekurangan. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan. Akhir kata, semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan bagi para pembaca pada umumnya.

8. Kata Pengantar Jurusan Antropologi

Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi berjudul “Tradisi Nyadran sebagai Warisan Budaya: Studi Etnografi di Desa Kalisalak, Banyumas”. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Antropologi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Penulisan ini bertujuan untuk memahami makna dan peran tradisi lokal dalam kehidupan masyarakat, serta menggambarkan dinamika budaya yang terus berkembang di tengah arus modernisasi. Penulis menyadari bahwa penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak.

Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada dosen pembimbing, informan di lapangan, serta keluarga dan teman-teman yang telah memberikan dukungan dan motivasi. Semoga karya ini dapat memberikan kontribusi bagi kajian antropologi, khususnya dalam pelestarian budaya lokal.

Penulis terbuka terhadap segala kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan karya ini.

9. Kata Pengantar Jurusan Filsafat

Segala puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat, hidayah, dan kekuatan yang diberikan, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Konsep Kebebasan dalam Pemikiran Jean-Paul Sartre dan Relevansinya bagi Manusia Modern”. Skripsi ini disusun sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Filsafat di Fakultas Ushuluddin dan Filsafat.

Penulisan ini merupakan upaya reflektif untuk memahami kembali hakikat eksistensi manusia dalam konteks kebebasan dan tanggung jawab. Proses penulisan tidak lepas dari berbagai tantangan, namun berkat bimbingan, dukungan, dan doa dari banyak pihak, skripsi ini akhirnya dapat diselesaikan.

Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada dosen pembimbing, keluarga, serta rekan-rekan mahasiswa Filsafat yang telah memberikan banyak inspirasi dan semangat dalam proses ini. Semoga karya ini bermanfaat dan menjadi sumbangan kecil bagi pengembangan kajian filsafat.

Segala kekurangan dalam penulisan ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis.

10. Kata Pengantar Jurusan Matematika

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah Swt. atas segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Analisis Model Matematika Penyebaran Penyakit Menggunakan Pendekatan SIR (Susceptible-Infected-Recovered)”. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Matematika pada Fakultas Sains dan Teknologi.

Penulisan skripsi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih dalam mengenai penerapan matematika dalam kehidupan nyata, khususnya dalam bidang epidemiologi. Penulis menyadari bahwa penyusunan skripsi ini tidak lepas dari bantuan dan dukungan banyak pihak.

Dengan tulus, penulis mengucapkan terima kasih kepada dosen pembimbing, keluarga tercinta, serta seluruh rekan mahasiswa yang telah memberikan dorongan semangat dan bantuan selama proses penulisan.

Penulis berharap karya ini dapat bermanfaat bagi pengembangan ilmu matematika terapan dan menjadi referensi bagi penelitian selanjutnya. Segala kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan demi kesempurnaan karya ini.

Itulah 10 contoh kata pengantar skripsi dari berbagai jurusan berbeda.

Dapatkan lebih banyak informasi seputar penulisan karya ilmiah dengan membaca artikel-artikel terbaru dari Parafrase Indonesia!

Bagikan artikel ini melalui

Picture of Dhea Salsabila
Dhea Salsabila
SEO Specialist dan Content Editor di Parafrase Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *