Apakah Anda sudah mengetahui bagaimana cara menghilangkan hidden text Turnitin di Microsoft Word? Penting bagi Anda untuk mengetahui hal ini, terutama bagi para dosen ketika memeriksa tugas yang diberikan oleh mahasiswa.
Sebab keberadaan hidden text atau teks tersembunyi merupakan salah satu cara curang yang dilakukan oleh penulis dalam mengerjakan karya ilmiah. Cara ini biasanya berkaitan dengan upaya menurunkan skor similarity saat melakukan cek plagiasi pada Turnitin.
Dalam artikel kali ini, Parafrase Indonesia akan membagikan beberapa informasi terkait cara menghilangkan hidden text hanya dengan menggunakan Microsoft Word.
Yuk, simak penjelasan selengkapnya berikut ini!
Daftar Isi
ToggleApa Itu Hidden Text pada Turnitin?
Hidden text merupakan bentuk kecurangan yang biasa dilakukan untuk mengurangi tingkat plagiarisme pada Turnitin. Tak hanya itu, hidden text juga dipakai untuk menambah jumlah kata pada karya ilmiah.
Cara kerja hidden text yakni menyembunyikan kata-kata atau kalimat yang sebenarnya tidak ada kaitannya dengan pembahasan yang ada di karya tulis ilmiah tersebut.
Penggunaan hidden text biasanya dilakukan dengan cara mengganti warna huruf menjadi putih atau sesuai dengan latar kertas yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah.
Kata-kata yang disembunyikan ini tetap terhitung pada word count yang ada di dokumen tersebut. Namun, secara kasat mata sebenarnya tidak terlihat mencapai jumlah kata tertentu.
Kasus paling umum yang bisa dijumpai dari penggunaan hidden text adalah dalam pengerjaan tugas akhir atau penyusunan karya ilmiah baik mahasiswa maupun akademisi.
Pada ranah mahasiswa, umumnya kasus hidden text terjadi saat mereka mendapat tugas dari dosen yang mengharuskan untuk menulis dalam jumlah kata tertentu, misalnya minimal 1000 kata.
Alhasil setiap mahasiswa harus bisa memenuhi jumlah kata tersebut agar tugas yang mereka kerjakan dapat diterima. Ketika penulisan sudah tidak bisa berjalan sebagaimana mestinya, terkadang penggunaan hidden text menjadi solusi yang diambil untuk memanipulasi jumlah kata tersebut.
Cara Menghilangkan Hidden Text di Microsoft Word
Terdapat beberapa langkah untuk mengecek dan menghilangkan hidden text dengan menggunakan Microsoft Word, yakni:
1. Ubah Format File Menjadi doc. atau docx.
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mengubah file karya ilmiah menjadi format doc. atau docx. Hal ini berfungsi agar dokumen tersebut bisa dibuka secara otomatis pada Ms Word.
Jika file karya ilmiah tersebut berbentuk pdf atau yang lainnya, maka Anda bisa melakukan konversi terlebih dahulu.
Anda bisa melakukan konversi dengan mudah menggunakan situs konversi gratis di internet untuk mengubah format file dokumen karya tulis ilmiah tersebut.
2. Ganti ‘Text Colour’ Menjadi Hitam
Ketika format file tersebut sudah diubah menjadi doc. atau docx., maka Anda bisa langsung membuka dokumen tersebut di Ms Word. Langkah berikutnya yang mesti dilakukan adalah dengan mengganti warna huruf yang ada di dokumen tersebut menjadi hitam secara keseluruhan.
Hal ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada kata tersembunyi yang sengaja dibuat warna putih atau sesuai background.
3. Samakan Ukuran Font pada Dokumen
Setelah mengganti warna huruf menjadi hitam, langkah berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah menyamakan ukuran font yang ada di dokumen karya tulis ilmiah tersebut. Cara melakukannya juga tidak jauh berbeda dengan poin sebelumnya.
Anda hanya perlu memblok seluruh penulisan yang ada di dokumen tersebut. Kemudian ganti ukuran font menjadi sama.
Nantinya akan terlihat huruf atau kata yang diselipkan di antara penulisan yang ada di dalam karya tulis ilmiah tersebut.
4. Aktifkan ‘Spelling and Grammar’ di MS Word
Anda bisa mengaktifkan fitur ‘Spelling and Grammar’ yang ada di Ms Word untuk mendeteksi kalimat yang diselipi hidden text. Terdapat beberapa tahapan yang bisa Anda lakukan, yakni:
- Klik ‘File’ yang ada di dokumen Ms Word.
- Kemudian pilih ‘Options’ yang ada di menu tersebut. Nantinya jendela ‘Word Options’ akan muncul di dokumen yang sedang dibuka.
- Pilih bagian ‘Proofing.’
- Kemudian lihat bagian ‘When correcting spelling and grammar in Word.’ Pastikan untuk mencentang kotak pada bagian ‘Check spelling as you type’ dan ‘Mark grammar errors as you type.’
- Fitur ‘Spelling and Grammar sudah diaktifkan.
Baca Juga:
- Cara Menemukan Hidden Text di Turnitin
- Kecurangan Turnitin dalam Karya Ilmiah, Dosen Wajib Tahu
- Cara Mendeteksi AI di Turnitin
- 5 Perbedaan Turnitin Repository dan Non Repository
- Cara Mengecek Plagiarisme dengan Turnitin Non Repository
5. Hilangkan Hidden Text dalam Dokumen
Setelah menemukan hidden text yang ada di dokumen tersebut, langkah terakhir yang bisa Anda lakukan adalah memperbaiki penulisan atau typo. Anda bisa memanfaatkan fitur typo checker yang ada di Ms Word.
Adapun langkah-langkah mengaktifkan typo checker yakni:
- Klik menu ‘Review.’
- Pastikan bagian ‘Check Spelling’ dan ‘Check Grammar’ sudah aktif.
- Cek dokumen secara keseluruhan. Kata-kata dengan garis keriting merah menunjukkan adanya kesalahan ejaan. Sementara itu, kata-kata dengan garis keriting biru atau hijau menunjukkan adanya kesalahan tata bahasa.
Cara Menghilangkan Plagiarisme di Word
Untuk menghilangkan plagiarisme di Microsoft Word, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah memastikan seluruh sumber kutipan dan referensi telah disertakan secara lengkap. Anda dapat menggunakan fitur Citation dan Bibliography di Word untuk mengelola referensi secara otomatis.
Selain itu, pastikan setiap kutipan langsung diberi tanda kutip dan diikuti dengan rujukan yang benar. Jika ada bagian yang memerlukan parafrase, gunakan bahasa sendiri dengan tetap menjaga makna asli dan jangan lupa menyebutkan sumber.
Setelah pengecekan menggunakan Turnitin, lakukan perbaikan di bagian yang terindikasi plagiarisme dengan mengubah struktur kalimat atau memberikan pengakuan sumber secara akurat. Ini akan memastikan tulisan Anda bebas dari plagiarisme dan sesuai dengan etika akademik.
Itulah penjelasan tentang cara menemukan dan menghilangkan hidden text yang biasa dipakai untuk mengakali penurunan similarity.
Melihat fenomena ini, Parafrase Indonesia ingin berkontribusi dalam menjaga kualitas karya ilmiah Anda dengan menghadirkan Layanan Parafrase Similarity
Hanya dengan biaya mulai dari Rp10.000,- Anda tak perlu menghabiskan banyak waktu untuk menurunkan plagiarisme pada karya ilmiah Anda.
Cukup kirimkan naskah kepada Kami, lalu tim profesional dari Parafrase Indonesia yang akan memparafrase beserta proofreading (penyempurnaan ejaan, kesesuaian KBBI, dan typo checker).
Dengan demikian, skor similarity karya ilmiah Anda akan menurun tanpa harus menggunakan hidden text!
Jadi, tunggu apa lagi? Turunkan skor plagiarisme Anda sekarang!