Ingin menerbitkan buku tapi terhalang oleh keterbatasan waktu produktif yang Anda miliki? Memanfaatkan jasa konversi karya ilmiah menjadi buku bisa menjadi solusi tepat untuk mengatasi masalah yang tengah Anda alami.
Ketika menggunakan jasa konversi karya ilmiah menjadi buku, Anda tidak perlu mengerjakan proses pembuatan buku tersebut dari awal. Sebab Anda bisa saja menggunakan naskah ilmiah hasil penelitian yang sudah dimiliki sebelumnya.
Dengan demikian, Anda bisa menghemat banyak waktu produktif yang dimiliki tanpa perlu kesulitan dalam melakukan publikasi ilmiah. Lantas apa jasa konversi karya ilmiah menjadi buku yang tepat untuk Anda gunakan dalam memenuhi kebutuhan publikasi ilmiah?
Daftar Isi
ToggleApa Itu Konversi Karya Ilmiah?
Konversi karya ilmiah merupakan aktivitas di mana Anda merubah bentuk sebuah naskah ke dalam bentuk karya ilmiah lainnya. Misalnya Anda mengubah naskah ilmiah skripsi yang dimiliki sebelumnya agar bisa dipublikasikan ke dalam bentuk buku.
Terdapat beberapa jenis naskah ilmiah yang bisa digunakan untuk dikonversikan ke dalam bentuk buku, seperti skripsi, tesis, disertasi, artikel jurnal, dan lainnya. Nantinya naskah tersebut akan disesuaikan kembali agar sesuai dengan format dan standar buku sebelum dipublikasikan.
Mengapa Dosen Harus Mengonversi Karya Ilmiah Menjadi Buku?
Lalu mengapa seorang dosen perlu mengonversi karya ilmiah menjadi buku? Terdapat beberapa keuntungan yang bisa didapatkan seorang dosen ketika melakukan hal ini, seperti.
1. Memenuhi Pelaporan BKD Dosen
Publikasi ilmiah dalam bentuk buku menjadi salah satu kewajiban yang mesti dipenuhi seorang dosen. Dengan mengonversi karya ilmiah menjadi buku, maka Anda bisa memenuhi pelaporan BKD dosen tersebut.
2. Memperoleh Angka Kredit Dosen
Selain pemenuhan tugas, Anda juga akan mendapatkan tambahan angka kredit dosen ketika mempublikasikan karya ilmiah dalam bentuk buku. Apalagi angka kredit yang didapatkan dari buku memiliki poin yang cukup besar jika dibandingkan dengan bentuk publikasi lainnya.
3. Mempercepat Kenaikan Jabatan Fungsional Akademik
Masih berkaitan dengan poin sebelumnya, Anda juga bisa mempercepat kenaikan jabatan fungsional akademik ketika mengonversi karya ilmiah menjadi buku. Sebab untuk mengajukan jabatan fungsional akademik, Anda mesti bisa mengumpulkan angka kredit dalam jumlah tertentu terlebih dahulu.
4. Bukti Kepakaran
Ketika menerbitkan sebuah buku, publikasi ilmiah ini bisa menjadi bukti kepakaran Anda atas bidang ilmu yang ditekuni. Terlebih publikasi dalam bentuk buku tentu akan menjangkau pembaca yang lebih luas jika dibandingkan dengan karya tulis ilmiah saja.
5. Sumber Pemasukan Tambahan
Manfaat terakhir yang bisa Anda dapatkan ketika mengonversi karya ilmiah menjadi buku adalah menjadi sumber pemasukan tambahan. Anda bisa mendapatkan royalti sebagai penulis dari setiap hasil penjualan buku yang sudah dipublikasikan.
Jasa Konversi Karya Ilmiah Menjadi Buku Ber-ISBN dan HKI
Bagi Anda yang ingin melakukan publikasi dengan mudah, bisa memanfaatkan Layanan Konversi KTI yang ada di Parafrase Indonesia. Dengan memanfaatkan jasa konversi ini, Anda tentu bisa menerbitkan karya ilmiah menjadi buku dengan jauh lebih mudah dan cepat.
Selain itu, buku yang Anda miliki ketika menggunakan Layanan Konversi KTI akan dipastikan memiliki ISBN dan HKI. Hal ini tentu akan berguna agar buku tersebut bisa digunakan untuk tujuan tertentu, seperti pemenuhan pelaporan BKD dosen dan lainnya.
Terdapat tiga pilihan paket yang bisa Anda gunakan ketika ingin menggunakan Layanan Konversi KTI di Parafrase Indonesia, yakni.
1. Paket Konversi Basic
Paket Konversi Basic merupakan pilihan pertama yang bisa Anda gunakan dalam layanan ini. Ketika memilih paket ini, Anda akan mendapatkan fasilitas berupa restruktur naskah.
Nantinya naskah karya tulis ilmiah yang Anda kirimkan akan disesuaikan kembali oleh tim Parafrase Indonesia agar sesuai dengan format dan struktur buku sebelum diterbitkan.
2. Paket Konversi Premium
Paket kedua yang bisa Anda gunakan ketika memilih Layanan Konversi KTI adalah Paket Konversi Premium. Sama seperti paket sebelumnya, Anda juga akan mendapatkan layanan restruktur naskah ketika menggunakan pilihan ini.
Namun Anda juga akan mendapatkan beberapa fasilitas tambahan lainnya, seperti.
a. Parafrase secara keseluruhan naskah karya tulis ilmiah yang Anda kirimkan.
b. Penambahan dan penyesuaian materi naskah hingga lebih kurang 5 ribu kata.
c. VVIP Proses agar pengerjaan konversi naskah karya tulis ilmiah bisa dikerjakan dengan lebih cepat.
3. Paket Konversi Ultimate
Pilihan terakhir yang bisa Anda gunakan dari Layanan Konversi KTI adalah Paket Konversi Ultimate. Terdapat beberapa fasilitas tambahan lainnya yang bisa Anda dapatkan ketika menggunakan paket ini, yaitu.
a. Gratis biaya cetak buku dalam bentuk digital atau e-book lengkap dengan ISBN-nya.
b. Potongan harga untuk biaya cetak fisik buku hingga 10 persen dan bisa digunakan dalam jangka waktu enam bulan.
c. Gratis biaya pengajuan untuk HKI buku hasil konversi yang Anda miliki.
d. Gratis biaya pemasaran serta mendapatkan royalti atas buku yang dipublikasikan.
Ingin Menerbitkan Karya Ilmiah jadi Buku tapi Bingung Mulai dari Mana?
Itulah penjelasan lengkap terkait jasa konversi karya ilmiah menjadi buku yang ada di Parafrase Indonesia. Jika Anda masih kebingungan dalam memilih paket yang tepat serta memulai dari mana, tidak perlu khawatir.
Sebab Anda bisa berkonsultasi secara langsung dengan tim Parafrase Indonesia untuk mengatasi masalah ini. Anda bisa terlebih dahulu mengisi form konsultasi yang ada pada link berikut ini.
Nantinya Anda akan dihubungi langsung oleh tim konsultan Parafrase Indonesia untuk mengatasi kebingungan yang sedang dialami. Tim Parafrase Indonesia akan menawarkan berbagai macam solusi yang sekiranya cocok dengan keperluan dan tujuan Anda masing-masing.
Jadi tunggu apalagi? Segera manfaatkan Layanan Konversi KTI yang ada di Parafrase Indonesia dan rasakan kemudahan dalam mempublikasikan buku hasil konversi karya tulis ilmiah yang Anda miliki sebelumnya!