15 Situs Cek Plagiarisme Online yang Mudah Digunakan

Situs cek plagiarisme

Melakukan cek plagiarisme merupakan langkah penting saat hendak menerbitkan karya ilmiah. Dalam penulisan karya akademik maupun non-akademik, Anda perlu mengantisipasi adanya duplikasi atau plagiarisme.

Maka, sebelum menerbitkan karya ilmiah, penting bagi Anda untuk mengecek apakah karya Anda telah terbebas dari plagiarisme.

Guna mempermudah tahapan tersebut, Parafrase Indonesia akan memberikan 15 rekomendasi situs cek plagiarisme online yang mudah untuk digunakan.

Apa sajakah situs tersebut? Simak penjelasannya berikut ini!

1. Grammarly

Situs cek plagiarisme online yang pertama adalah Grammarly. Aplikasi ini berguna untuk mengoreksi kesalahan penulisan ejaan dan tata bahasa dalam sebuah kalimat.

Grammarly akan memberi rekomendasi pilihan kata yang benar. Terlebih, aplikasi ini dapat diintegrasikan dengan Microsoft Word sehingga memudahkan Anda dalam memeriksa kesalahan-kesalahan ejaan dan struktur tulisan berbahasa Inggris.

Untuk menggunakan Grammarly, Anda harus harus mengunduh aplikasi dan menghubungkannya dengan Microsoft Word terlebih dahulu.

Kemudian, Anda perlu mendaftarkan diri sebagai pengguna dengan cara mengunjungi situs resmi Grammarly, yakni Grammarly.com

Adapun berikut adalah langkah-langkah untuk menggunakan Grammarly:

  1. Masuk ke akun Grammarly Anda.
  2. Klik “Buka Editor” di sudut kanan atas halaman web.
  3. Klik pada opsi “Baru” dengan ikon selembar kertas.
  4. Salin dan tempelkan isi ke jendela Grammarly.
  5. Klik “Plagiarisme” di sudut kanan bawah halaman web.
  6. Grammarly mungkin memerlukan waktu beberapa menit untuk memindai seluruh dokumen untuk mencari kecocokan.
  7. Setelah pemindaian selesai, Grammarly akan memberi peringatan kepada Anda terkait persentase konten yang mirip dengan konten dari internet.
  8. Anda dapat mengklik setiap peringatan untuk melihat konten apa yang mirip dan situs mana yang memuat konten tersebut.
  9. Penting untuk diingat bahwa bagian yang ditandai oleh Grammarly sebagai plagiat, bukan berarti itu benar-benar plagiarisme.

2. Situs Cek Plagiarisme Duplichecker

Rekomendasi situs cek plagiarisme berikutnya yakni Duplichecker. Situs ini menawarkan tiga opsi cek plagiarisme berbasis salin tulisan, mengunggah dokumen, atau memasukan link URL.

Duplichecker juga dapat digunakan untuk memeriksa plagiarisme, parafrase, hingga pemeriksaan tata bahasa.

Dalam penggunaannya, Duplichecker sangat mudah untuk dioperasikan, yaitu Anda cukup memasukkan karya pada kolom yang telah tersedia.

Adapun berikut adalah langkah-langkah penggunaan Duplichecker:

  1. Buka situs www.duplichecker.com di browser.
  2. Paste teks atau unggah dokumen yang ingin dicek.
  3. Jika sudah, klik “Check Plagiarism” di bagian bawah.
  4. Tunggu selama beberapa detik sampai hasilnya muncul.

3. Check Plagiarism

Situs cek plagiarisme ini mampu memuat hingga 10.000-15.000 kata. Situs tersebut dapat mendeteksi plagiasi dalam makalah penelitian, blog, tugas, dan situs web.

Selain itu, Check Plagiarism juga menyediakan berbagai bahasa untuk pemeriksaan teks atau dokumen.

Adapun berikut adalah langkah-langkah penggunaan Check Plagiarism:

  1. Buka situs www.check-plagiarism.com di browser.
  2. Masukkan dokumen yang ingin Anda cek, bisa dalam format doc, docx, txt, dan pdf.
  3. Jika sudah, klik “Check Plagiarism”.
  4. Tunggu beberapa saat, nanti akan muncul hasilnya di bawah.

Kesulitan Menurunkan Skor Plagiarisme? Pahami Hack Parafrase Ini:

4. Small SEO Tools

Small Seo Tools adalah situs yang menyediakan fasilitas cek plagiarisme dan layanan SEO (Search Engine Optimized) untuk berbagai website.

Langkah dalam melakukan plagiarism checker dengan menggunakan situs ini sangatlah mudah, yakni:

  1. Buka situs www.smallseotools.com/plagiarism-checker/ melalui browser.
  2. Paste teks atau upload dokumen dari perangkat untuk mengecek tulisan plagiarisme.
  3. Jika sudah, klik “Check Plagiarism” di bagian bawah.
  4. Hasilnya akan keluar secara otomatis.

5. Plagiarisma

Situs online ini memiliki keunggulan dibandingkan dengan aplikasi lain, yaitu Anda dapat mengecek tulisan dalam berbagai format dokumen, seperti doc, docx, txt, xls, pdf, link URL, hingga upload dari Google Drive.

1 Step 1
Apa yang Membuat Anda Tertarik Melakukan Parafrase?
keyboard_arrow_leftPrevious
Nextkeyboard_arrow_right
FormCraft - WordPress form builder

Adapun berikut langkah-langkah penggunaan situs Plagiarisma:

  1. Buka situs www.plagiarisma.net melalui browser.
  2. Masukkan tulisan yang ingin Anda cek plagiarismenya.
  3. Jika sudah, klik “Check Duplicate Content” di bagian bawah.

6. Quetext

Quetext adalah alat pemeriksa plagiarisme dan pemeriksa tata bahasa. Tidak hanya itu, situs ini dapat memindai dokumen untuk mencari tanda-tanda plagiarisme dan mendapatkan laporan terperinci tentang suatu keaslian.

Untuk menggunakan situs ini, Anda hanya perlu mengakses website Quetext lalu mengetikkan atau menyalin dan menempelkan teks yang ingin dicek tingkat plagiasinya.

7. Cek Plagiarisme Online 1 Text

1 Text merupakan website cek plagiarisme yang dapat Anda gunakan, tetapi terbatas hanya sampai 2.000 kata per hari.

Cara menggunakan situs ini hampir sama dengan plagiarism checker lainnya, yaitu kunjungi situs 1text.com kemudian salin dokumen maupun teks ke kolom yang telah disediakan. Kemudian, hasil dari plagiasi akan muncul secara otomatis.

8. Copyleaks

Copyleaks adalah layanan untuk melakukan pemeriksaan terhadap plagiarisme yang berbasis online

Situs ini dinilai lebih akurat dan didukung dengan ratusan pilihan bahasa dan mendukung pengecekan dengan berbagai jenis dokumen.

Sebelum menggunakan Copyleaks, Anda perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu di situs resmi mereka.

Adapun langkah-langkah menggunakan Copyleaks secara lebih lengkap adalah: 

  1. Buka situs www.copyleaks.com
  2. Pilih Plagiarism Detector di bagian tengah.
  3. Klik New Scan.
  4. Pilih tulisan yang ingin Anda cek plagiasinya dalam bentuk file, txt, link URL, dan text images.
  5. Paste teks atau upload dokumen yang ingin Anda check.
  6. Lalu klik “Scan”.

9. Situs Cek Plagiarisme Simplified

Situs cek plagiaisme selanjutnya yakni Simplified. Cara menggunakan situs ini tidak jauh berbeda seperti tools cek plagiarisme lainnya.

Kunjungi situs Simplified lalu salin dokumen maupun teks ke kolom yang telah disediakan. Kemudian, hasil dari cek plagiasi akan muncul secara otomatis.

10. Plag.id

Plag.id adalah platform untuk mendeteksi dan mencegah plagiarisme dalam tulisan atau karya-karya ilmiah.

Dengan demikian, Plag.id dapat membantu Anda untuk menghindari pelanggaran etika dan integritas akademik serta memastikan bahwa karya Anda adalah hasil pemikiran yang asli.

Langkah-langkah penggunaan Plag.id yakni dengan membuat akun terlebih dahulu pada website plag.id. Setelah itu, Anda dapat mengunggah teks berupa esai, makalah, artikel, dan berbagai jenis tulisan lainnya. Selanjutnya, Plag.id akan memproses plagiasi Anda.

11. Copyscape

Situs cek plagiarisme online yang mudah digunakan berikutnya adalah Copyscape. Situs ini tidak hanya mampu melakukan pengecekan plagiasi, tetapi juga menawarkan beberapa layanan lain, seperti Copyscape Premium, Premium API, Free Comparison Tool, dan Free Plagiarism Banner.

Cara menggunakan situs ini sangatlah mudah, Anda hanya perlu masuk pada website copyscape.com, kemudian ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Ketik Copyscape di browser atau ke https://www.copyscape.com/
  2. Masukkan URL blog Anda
  3. Tekan Go
  4. Tunggu sampai muncul hasil yang akan ditampilkan.

12. Situs Cek Plagiarisme Smodin

Smodin adalah situs cek plagiarisme online yang secara otomatis menyertakan informasi berupa kutipan dan bibliografi bagi sumber yang dijiplak.

Aplikasi ini dapat diakses dengan mudah melalui situs smodin.io/check-written-text-for-plagiarism. Kemudian, Anda hanya perlu memasukkan file yang akan dicek tingkat plagiarismenya.

13. Originality AI

Situs ini menyediakan tools untuk melakukan identifikasi menggunakan konten AI dan fitur pendeteksi plagiarisme. Keakuratan dari situs ini mencapai 94% dengan model NLP.

Adapun pemindaian konten dilakukan dengan cara memasukkan teks yang ingin diperiksa ke kotak teks di aplikasi Originality AI.

Kemudian, hasil pemindaian akan menunjukkan persentase plagiarisme secara otomatis. 

14. Rewrite Guru

Rewrite Guru merupakan situs cek plagiarisme online yang mudah diakses oleh semua kalangan. Anda hanya perlu melakukan log in ke situs rewriteguru.com/id/plagiarism-checker.

Setelah itu, Anda hanya perlu menyalin dokumen maupun teks ke kolom yang telah disediakan. Selanjutnya, hasil dari cek plagiarisme akan muncul dengan sendirinya.

15. Wiston AI

Rekomendasi situs cek plagiarisme yang terakhir yakni Winston AI. Situs ini merupakan alat pendeteksi konten plagiarisme yang akurat dan efisien.

Teknologi Wiston yang bertenaga AI menggunakan algoritma canggih untuk memindai dan membandingkan teks dengan UI yang user-friendly serta mampu mendukung berbagai format file.

Cara menggunakan situs ini juga sangatlah mudah, Anda hanya perlu melakukan log in dan Wiston AI siap untuk digunakan.

Keamanan Data pada Situs Cek Plagiarisme

Proteksi terhadap tulisan adalah hal penting yang harus dipertimbangkan saat menggunakan situs cek plagiarisme, terutama bagi penulis yang sering mengunggah dokumen dengan informasi sensitif atau karya asli yang belum dipublikasikan.

Situs yang tepercaya umumnya memiliki kebijakan privasi yang melindungi kerahasiaan dokumen pengguna dan menggunakan enkripsi untuk menjaga keamanan data selama proses pengecekan.

Situs-situs ini juga memastikan dokumen pengguna tidak disimpan secara permanen atau dibagikan kepada pihak ketiga.

Sebaliknya, situs gratis yang tidak memiliki jaminan keamanan memadai bisa menimbulkan risiko pelanggaran privasi.

Oleh karena itu, penting untuk memilih situs cek plagiarisme yang memiliki reputasi baik dan kebijakan privasi yang jelas demi melindungi hak kekayaan intelektual dan menjaga data tetap aman.

Itulah 15 rekomendasi situs cek plagiarisme online yang mudah digunakan. Bagaimana, apakah artikel ini cukup membantu Anda dalam melakukan pengecekan plagiarisme?

Yuk, klik tombol share dan bagikan artikel ini kepada rekan-rekan Anda!

Jangan lupa untuk terus membaca artikel terkini dari parafraseindonesia.com dan dapatkan informasi serta tips menarik lainnya!

Bagikan artikel ini melalui

Picture of Irfan Jumadil Aslam
Irfan Jumadil Aslam
Irfan Jumadil Aslam mulai menulis, khususnya sebagai SEO Content Writer sejak September 2022. Memiliki minat khusus pada tema bahasan sejarah, budaya, dan olahraga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *